28 April 2009

Flu

setelah flu burung yang mematikan, beberapa jenis flu berikutnya mulai bermunculan. Flu singapura yang terendus di depok telah menyerang beberapa anak. Yang tak kalah hebatnya flu babi. Meski flu babi atau swine flu ini belum masuk ke Indonesia tetapi di US telah 150 orang meninggal. Pemerintah pun bersiap untuk menghadang masuknya swine flu ini.

Aku sendiri kini sedang terkena flu, mudah-mudahan ini hanya flu biasa. Setelah kemarin berturut-turut membuka booth seminar di Manhattan dan Borobudur. Acara tersebut memaksa untuk hadir lebih pagi sehingga melewatkan lagi sarapan pagi yang sudah beberapa hari ini memang absen.


Beruntunglah bisa sejenak break untuk memulihkan kondisi. Tapi bukan itu intinya hari ini ada sebuah appointment. Ada sedikit gusar karena pusing di kepala terkadang muncul. Pusing pun menjalar hingga ke perut. Ya meski sudah beristirahat cukup dan sebuah obat over the counter.

Life must go on, begitu pula dengan janji yang sudah dirancang. Dengan sedikit gusar sampai juga ke sebuah Graha di daerah senen. Test tidak berjalan lama hanya satu setengah jam. Namun entahlah, semoga berjalan lancer.
Ya flu biasa saja sangat merepotkan, tak terbayang bagaimana dengan jenis flu yang lainnya yang bisa mematikan. Flu biasa yang merupakan teguran atas kezaliman diri sudah seakan membuat dunia mati, bagaiamana dengan Flu babi yang membinasakan ?

Manusia selayaknya bersyukur penyakit merupakan salah sat tanda kasih sayang dari Allah agar dia kembali kepadaNya. Ya kita memang lebih sering lupa daripada ingatnya. Kita hanya berkeluh ketika kita tidak mampu atau pun sesuatu yang tak diharapkan menimpa kita.
Ya Allah ampunilah aku…



0 komentar: